Pengumuman Penerimaan Mahasiswa Baru STIS Tahun Akademik 2015/2016 - Berita - Badan Pusat Statistik Kabupaten Kulon Progo

Untuk Memaksimalkan Pelayanan Kami Bapak/Ibu Pengguna data bisa melakukan konsultasi data yang dibutuhkan melalui link berikut tanya ; pertanyaan Bapak/Ibu akan kami jawab pada link berikut jawab ; akan kami tanggapi senin-Jumat pukul 08.00-15.30 WIB

Dalam rangka peningkatan kualitas data dan pelayanan publik BPS Kabupaten Kulon Progo, mohon partisipasi Bapak/Ibu dalam Survei Kebutuhan Data (SKD) 2025 pada "tautan ini"

Laporkan pengaduan pelayanan melalui link berikut : Klik Disini

Pengumuman Penerimaan Mahasiswa Baru STIS Tahun Akademik 2015/2016

Pengumuman Penerimaan Mahasiswa Baru STIS Tahun Akademik 2015/2016

18 Februari 2015 | Kegiatan Statistik Lainnya


Tahun ini STIS menerima mahasiswa baru melalui 2 (dua) jalur, yaitu Jalur Ikatan Dinas dan Jalur Tugas Belajar Instansi Non BPS.  Persyaratan Umum seleksi calon mahasiswa STIS baik Ikatan Dinas maupun Tugas Belajar adalah:

1. Sehat jasmani dan rohani, tidak buta warna dan bebas narkoba

2. Lulus Ujian Nasional SMA/MA jurusan IPA

3. Nilai Matematika dan Bahasa Inggris minimal 7,00 (bukan hasil pembulatan/rata-rata) pada kelas XII semester I, atau pada semester sebelumnya saat terakhir menyelesaikan mata pelajaran tersebut jika diterapkan sistem SKS

4. Bersedia mematuhi peraturan STIS.

Sedangkan persyaratan khusus yaitu :

Ikatan Dinas

 

Tugas Belajar

5. Umur tidak lebih dari 22 tahun pada 1 Oktober 2015 5. Umur tidak lebih 27 tahun pada 1 Oktober 2015
6. Belum menikah dan bersedia tidak menikah selama pendidikan 6. Memiliki status sebagai PNS/TNI/POLRI atau pegawai tetap BUMN/BUMD
7. Tidak sedang menjalankan ikatan dinas dengan instansi lain 

7. Ditugaskan secara resmi mengikuti pendidikan di STIS oleh instansi yang bersangkutan atas dasar surat perjanjian kerja sama antara instansi tersebut dengan STIS/BPS

8.Bersedia menandatangani Surat Perjanjian Ikatan Dinas (SPID)  

9. Setelah lulus, bersedia ditempatkan di unit kerja BPS di seluruh Indonesia sampai dengan tingkat kabupaten/kota

  


Informasi lebih lengkap mengenai Penerimaan Mahasiswa Baru STIS TA 2015/2016 bisa dilihat pada website resmi STIS:www.stis.ac.id

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik Kabupaten Kulon ProgoJl. KRT Kertodiningrat

Margosari

Pengasih Kulon Progo

Telp: (0274) 773 066 Fax: (0274) 773 129 Email : bps3401@bps.go.id

logo_footer

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik